Mencatat Hutang Piutang Bisnis Dengan BukuWarung

 

Dalam ilmu akuntansi, pembuatan laporan hutang dan piutang dibuat untuk memberikan gambaran tentang mutasi transaksi penjualan yang dibayar secara kredit, retur penjualan, penghapusan piutang dan lain lain. Mengelola hutang piutang sangat penting didalam sebuah bisnis untuk keperluan kelancaran arus kas dan deteksi dini jika terjadi penyalahgunaan dalam penggunaan dana perusahaan. Namun kenyataannya, seingkali dalam menjalankan sebuah bisnis kita dihadapakan dengan perubahan yang tidak kita prediksi, sehingga mengharuskan kita mengubah saldo awal hutang piutang.

Hutang adalah uang atau barang yang dipinjam dan merupakan hak milik dari peminjam. Seseorang yang berhutang, memiliki kewajiban untuk mengembalikan kepada peminjam. Dalam akuntansi, hutang termasuk sebagai kredit atau berupa uang pasiva yakni uang yang tidak bisa menghasilkan.

Namun pemahamannya akan sedikit berbeda jika hutang yang dilakukan untuk pinjaman modal usaha. Jika hal itu terjadi, maka uang pinjaman tersebut tidak terhitung sebagai pasiva sebab bisa menghasilkan keuntungan ke depannya.

Di sisi lain, piutang adalah pemberian pinjaman berupa uang atau barang kepada orang lain atau perusahaan. Bagi pemberi pinjaman (debitur), piutang termasuk sebagai aktiva atau aset. Sebab, mereka akan mendapatkan kembali uangnya pada jangka waktu tertentu.

Secara garis besar, hutang dan piutang adalah dua kegiatan yang sama namun berbeda sudut pandang.

Bagi pebisnis, terutama yang bergerak di bidang ritel, kegiatan hutang dan piutang pasti sudah biasa mereka alami. Terlebih lagi, jika mereka menggunakan model bisnis dropshipper, konsinyasi maupun reseller.

Mereka tidak hanya harus mengelola pembeli, namun juga para ‘tangan kedua’ penjual barang mereka juga. Semakin banyak alur kegiatan bisnisnya, maka semakin pusing pula pencatatan laporan laba ruginya. Untuk itu, diperlukan sebuah sistem yang bisa mencatat dan mengkalkulasikan semua aktivitas bisnis secara efisien tanpa membuang banyak waktu.

Jika Anda kesulitan melakukan pencatatan coba manfaatkan aplikai BukuWarung. Berdasarkan bukuwarung.com aplikasi ini dapat melakukan pencatatan hutang dan pencatatan piutang. Anda dapat dengan mudah membuat pencatatan hutang piutang dan juga mendapat pengigatnya sehingga dapat menarik pembayaran ataupun membayar hutang tepat waktu. Selain itu aplikasi BukuWarung juga sangat mudah digunakan dalam mencatat transaksi dalam bisnis. Segera download BukuWarung dan dapatkan kemudahannya.